Rabu, 01 Juni 2016

ke Dadamu

Kita sama-sama berteduh. Berdiri bersisian. Sesekali menatap dalam lirikan, seakan segan ketahuan.
Menatap jalanan, menadah hujan turun perlahan, kemudian bergumam pelan,
“Hari ke sembilan pulang kerja harus kemalaman sebab terkurung hujan”.

Kutau kau tak tertarik, meski berkali-kali kulirik, kau tak berkutik.
Mungkin memangku yang tak menarik, apalagi cantik.
Atau haruskah ku mengeluarkan ponsel dan mengetik,
“Bisa menatapku beberapa detik?”

Namun itu tak mungkin.
Kau pasti kan tetap dingin, dan aku yang hanya kau anggap angin
Yang tak kau ingin.

Haaah… kupejam mata
Kutata kata-kata, merapal mantra, tuk ajakmu bicara.
Mengakui beberapa rasa yang mulai ada,
sejak sembilan hari bersama menanti hujan reda.

Akankah aku berani? Dan maukah kau mengerti?
Atau bahkan kau malah menutup hati?
Dengan hadirku di sini, berdiri di sisimu sebelah kiri.

Aku ingin kau tau,
Sudah ada rasa sesuatu, sejakku melihatmu, bertemu denganmu.
Di tempat ini bersamamu. Mengakui perasaanku, kesalahanku
Mencuri-curi waktu, sekedar melirikmu
Atau menciumi aroma khas tubuhmu.

“Aku jatuh cinta. Sejak pertemuan pertama.”
Semua mata menoleh ke arahku. Begitu juga denganmu
Kalian pasti menunggu, pada siapakah kalimat tadi kutuju.
Jari-jariku, akhirnya menunjuk ke dadamu. J


(* beberapa hari ini (ga sampai 9 hari sih) kotaku disapa hujan.
    Terinspirasi dari lirikan-lirikan para karyawan saat bersama-sama berteduh

     Kali aja memang ada yang saling naksir. Tapi itu bukan aku :p 

Continue reading